Dampak Bermain Game
Halo Insan Pers Pelajar! Kembali lagi bersama Departemen Pers, nih! Kali ini kita akan membahas tentang Dampak Bermain Game. Kalian pasti sudah tidak asing dengan Game. Game berasal dari kata bahasa Inggris yang berarti permainan. Permainan melibatkan kecerdasan intelektual pemainnya dengan berbagai rintangan dan ada terget yang harus dicapai. Permainan dapat dilakukan dengan cara bermain di lapangan atau dengan bermain video games.
Dengan bermain game kita dapat mengasah kemampuan berpikir, melatih ketangkasan, dan melatih kerja sama. Selain mempunyai sisi positif, game juga mempunya sisi negatif. Kebiasaan bermain game bisa mengakibatkan kecanduan. Ih, seram yaa. Kecanduan bermain game ditandai dengan merasa gelisah dan mudah marah apabila tidak diperbolehkan bermain game. Dampak nya juga berbahaya loh, yaitu :
1. Gangguan kesehatan
2. Penurunan prestasi akademik di sekolah
3. Menarik diri dari kehidupan sosial
4. Beprilaku agresif
5. Gangguan mental
Wah, seram ya kalau sudah kecanduan bermain game. Lantas, bagaimana mengatasi kecanduan bermain game? Sini, aku kasih tahu tips nya.
1. Komitmen orang tua di rumah.
Orang tua harus bekerja sama untuk berkomitmen untuk membatasi anak bermain game.
2. Membuat jadwal khusu bermain game.
Ini perlu dilakukan supaya orang tua tidak terkesan memutus langsung akses bermain game.
3. Menemani anak bermain game.
Orang tua sangat perlu menemani anak bermain game, untuk menghindari anak dari permainan yang memiliki unsur kekerasan atau pornografi. Dan masih banyak lagi.
Nah, itu dia cara mengatasi kecanduan bermain game. Kalau dari dalam diri kalian sudah diniatkan, tentu akan lancar saat dijalani nantinya. Tentu, peran orang tua sangat dibutuhkan.
"Anggap saja hidup itu permainan. Tak perlu menang, yang penting menyenangkan."
Komentar
Posting Komentar