Selamat Memperingati Hari Museum Nasional 2024

Halo Insan Pers Pelajar! Apa kabar semuanya? Semoga selalu sehat dan bahagia yaa. Kira - kira kalian tau gak sih di tanggal 12 Oktober itu ada apa, yaa? Nah, Hari ini aku mau bahas tentang Hari Museum Nasional nih. Kita bahas bareng bareng yuk!

Hari Museum Nasional diperingati setiap tanggal 12 Oktober. Pemilihan tanggal tersebut dipilih pada Musyawarah Museum se-Indonesia (MMI) yang pertama kali digelar di Yogyakarta pada tanggal 12-14 Oktober 1962.

Musyawarah MMI ini diikuti oleh 40 orang yang terdiri dari unsur pimpinan, tokoh museum, pemerhati dan pecinta museum loh! Salah satu tokoh yang terlibat dalam musyawarah ini adalah Drs. Moh. Amir Sutaarga yang dikenal sebagai Bapak Permuseuman Indonesia.

Kemudian, di bulan April 2015 diselenggarakan kegiatan diskusi di Direktorat Pelestarian Cagar Budaya dan Permuseuman. Diskusi tersebut membahas tentang tanggal penetapan untuk Hari Museum Nasional.

Diskusi tersebut dilanjutkan dengan pertemuan Musyawarah Museum se-Indonesia (MMI) pada tanggal 26-28 Mei 2015 di Kota Malang, Jawa Timur. Pada musyawarah inilah diusulkan tanggal peringatan Hari Museum Nasional.

Pertemuan ini dihadiri oleh 250 pengelola Museum di Indonesia. Para peserta yang hadir mengusulkan tanggal 12 Oktober sebagai Hari Museum Nasional berdasarkan Musyawarah Museum se-Indonesia (MMI) pertama di Yogyakarta pada 12-14 Oktober 1962.

Nah, Aku punya beberapa cara untuk memperingati Hari Museum Nasional ini nih! diantaranya yaitu :
1. Melakukan Kunjungan ke Museum
2. Terlibat Dalam Acara dan Kegiatan yang Diadakan Oleh Museum
3. Mempelajari Lebih Dalam Tentang Sejarah dan Budaya
4. Berbagi di Media Sosial
5. Berpartisipasi dalam Program Pendidikan.

Selamat Hari Museum Nasional! Museum adalah tempat di mana masa lalu bertemu dengan masa kini, dan kita belajar dari sejarah untuk membangun masa depan yang lebih baik.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Selamat Memperingati Hari Santri Nasional 2024

Selamat Memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79

Selamat Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H